5 Tempat Wisata terkenal di Karanganyar Yang Layak Untuk Anda Kunjungi Saat Liburan
Kabupaten Karanganyar merupakan salah satu kabupaten yang terletak di wilayah eks karesidenen Surakarta. Letaknya 37 kilometer di sebelah timur Solo dan berada di lereng Gunung Lawu yang berbatasan dengan provinsi Jawa Timur. Banyak tempat wisata di Kabupaten Karanganyar yang menjadi favorit para wisatawan. Aksesnya yang mudah dijangkau dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum membuat wisatawan tidak menemui kesulitan untuk dapat mencapai tempat-tempat wisata di sana.
Bagi Anda yang belum pernah berwisata ke Kabupaten Karanganyar, mungkin tulisan ini dapat Anda pertimbangkan sebagai rujukan untuk pergi liburan ke sana. Berada di pegunungan, Anda akan disuguhkan suasana yang sejuk serta pemandangan yang tentunya memukau mata. Anda dapat menghirup udara segar sekaligus melepaskan rasa penat setelah bekerja keras dan menenangkan pikiran serta tubuh.
Berikut ini adalah lima tempat wisata terkenal di Karanganyar yang bisa Anda kunjungi saat liburan.
Grojogan Sewu
Grojogan Sewu merupakan wisata air terjun paling terkenal di Kecamatan Tawangmangu yang terletak di kawasan hutan lindung, tepat di lereng Gunung Lawu. Tingginya kira-kira 81 meter dan menjadikannya air terjun tertinggi di Jawa Tengah dan berada di urutan ke 12 secara nasional. Anda dapat mencapai Tawangmangu dengan lama perjalanan sekitar satu setengah jam dari Kota Solo. Jika Anda naik bus ke sana, Anda cukup membayar sekitar sepuluh ribuan saja (harga dapat berupah)dan turun di Terminal Tawangmangu.
Jarak Terminal Tawangmangu ke air terjun Grojogan Sewu sekira satu kilometer. Anda dapat mencapainya dengan berjalan kaki sambil melewati medan yang menanjak. Anda juga dapat naik angkot jika tidak ingin berlelah-lelah atau ingin menyingkat waktu ke lokasi air terjun.
Untuk masuk ke area air terjun Grojogan Sewu, Anda cukup membayar enam ribu Rupiah saja (jika belum berubah). Setelah dari loket retribusi, Anda harus menuruni anak tangga berjumlah ratusan untuk dapat menikmati panorama Grojogan Sewu.
Candi Sukuh
Kabupaten Karanganyar juga mempunyai wisata candi yaitu Candi Sukuh yang termasuk dalam candi Hindu. Candi ini berada di lereng Gunung Lawu lebih tepatnya di Desa Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karang Anyar.
Anda dapat menikmati keindahan candi Sukuh sambil berjalan-jalan di lokasi wisata dengan membayar 10.000 Rupiah saja. Anda dapat memandangi taman-taman yang terawat dengan baik. Letak Candi Sukuh yang berada di daerah pegunungan membuatnya memiliki daya tarik tersendiri.
Bukit Kemuning
Ingin berwisata ke perkebunan teh? Anda dapat menemukannya di Karanganyar lho, tepatnya di Bukit Kemuning Kecamatan Ngargoyoso Kabupaten Karanganyar. Anda dapat dengan mudah mencapai lokasi wisata kebun teh Kemuning baik dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum yang melewati meda khas pegunungan nan berkelok-kelok. Jika Anda naik bus, Anda cukup membayar lima ribu rupiah saja (jika belum berubah).
Menariknya lagi, Anda tidak perlu membayar tiket untuk masuk ke area kebun teh Kemuning. Jadi, ini merupakan lokasi yang tepat bagi Anda yang ingin berwisata tanpa menghabiskan banyak biaya. Lokasi ini juga cocok bagi Anda yang gemar berswafoto alias berselfie ria.
Air Terjun Jumog
Bukan hanya Grojogan Sewu saja, Kabuoaten Karanganyar juga memiliki air terjun Jumog sebagai salah satu destinasi wisata andalannya. Air terjun ini terletak di kaki Gunung Lawu, tepatnya di Desa Berjo, Kecamatan Ngargoyoso. Lokasinya juga masih terbilang dekat dengan obyek wisata Candi Sukuh yang berjarak sekitar 700 meter.
Tahukah Anda, Air terjun Jumog juga disebut Surga Yang Hilang. Obyek wisata ini masih tertutup semak belukar sebelum resmi dibuka pada tahun 2004 silam. Suasananya masih terlihat lebih alami dan sederhana jika dibandingkan dengan Grojogan Sewu.
Anda dapat dengan mudah mencapai lokasi obyek wisata Air Terjun Jumog dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Sedangkan untuk harga tiket hanya lima ribu rupiah saja per orang (jika belum berubah). Jika Anda membawa kendaraan roda dua, ongkos parkir cuma seribu rupiah.
Candi Cetho
Ada satu lagi obyek wisata candi di Kabupaten Karanganyar, Candi Cetho. Sama seperti Candi Sukuh, Candi Cetho juga merupakan candi Hindu. Candi ini terletak di Dusun Cetho, Desa Gumeng, Kecamatan Jenawi, Kabupaten Karanganyar.
Anda dapat mencapai lokasi obyek wisata dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum dengan mudah. Anda cukup membayar tiket sebesar tujuh ribu rupiah saja untuk masuk ke dalam area Candi Cetho. Sedangkan untuk wisatawan luar negeri harus membayar sebesar 25 ribu rupiah. Anda juga akan mendapatkan kain Poleng yang berfungsi untuk menghormati kesucian candi cetho. Candi Cetho juga dipakai untuk sarana peribadatan.
Kabupaten Karanganyar menawarkan begitu banyak obyek wisata yang menarik untuk Anda kunjungi pada saat liburan. Bahkan bukan hanya lima tempat wisata seperti yang disebutkan di atas. Namun, Jawalogger hanya memilih lima yang dirasa paling terkenal sebagai tujuan wisata Karanganyar. Ini dapat menjadi pertimbangan terbaik bagi Anda yang sedang merencanakan liburan ke Kabupaten Karanganyar atau Solo.